Penemuan terbaru kali ini ditemukan oleh para peneliti Prancis yang telah menemukan jejak kaki dinosaurus terbesar di dunia.
Mereka meyakini jejak kaki tersebut milik hewan sauropods raksasa dengan berat sekira 40 ton atau lebih.
Jejak kaki ini ditemukan di dataran Jura di Plagne, dekat sebuah kota bernama Lyon oleh sepasang pemburu fosil amatir.
"Berdasarkan data yang ada, jejak kaki tersebut merupakan jejak kaki terbesar yang pernah ditemukan," kata salah satu peneliti.
"Sebagai informasi tambahan, jalur yang ditinggalkan jejak kaki tersebut terbentang seluas ratusan meter. Penggalian lebih lanjut akan segera dilaksanakan dalam beberapa wakgutu ke depan dan kemungkinan besar akan mengungkapkan bahwa Plagne merupakan salah satu dataran yang pernah ditinggali oleh dinosaurus terbesar di dunia," tambahnya.
Jejak kaki tersebut diperkirakan berusia sekira 150 juta tahun lalu, dimana pada saat itu daerah tersebut dikelilingi laut dangkal yang hangat.
Ilmuwan menyebutkan jejak kaki dinosaurus itu berukuran sekira 1,20 hingga 1,50 meter. Diperkirakan dengan ukuran kaki sebesar ini, dinosaurus tersebut memiliki berat 30 atau 40 ton dengan tinggi badan kurang lebih sekira 25 meter.
• Okezone.com
Mereka meyakini jejak kaki tersebut milik hewan sauropods raksasa dengan berat sekira 40 ton atau lebih.
Jejak kaki ini ditemukan di dataran Jura di Plagne, dekat sebuah kota bernama Lyon oleh sepasang pemburu fosil amatir.
"Berdasarkan data yang ada, jejak kaki tersebut merupakan jejak kaki terbesar yang pernah ditemukan," kata salah satu peneliti.
"Sebagai informasi tambahan, jalur yang ditinggalkan jejak kaki tersebut terbentang seluas ratusan meter. Penggalian lebih lanjut akan segera dilaksanakan dalam beberapa wakgutu ke depan dan kemungkinan besar akan mengungkapkan bahwa Plagne merupakan salah satu dataran yang pernah ditinggali oleh dinosaurus terbesar di dunia," tambahnya.
Jejak kaki tersebut diperkirakan berusia sekira 150 juta tahun lalu, dimana pada saat itu daerah tersebut dikelilingi laut dangkal yang hangat.
Ilmuwan menyebutkan jejak kaki dinosaurus itu berukuran sekira 1,20 hingga 1,50 meter. Diperkirakan dengan ukuran kaki sebesar ini, dinosaurus tersebut memiliki berat 30 atau 40 ton dengan tinggi badan kurang lebih sekira 25 meter.
• Okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar