29 September 2009

Bagaimana Rasanya 90 Menit Di Surga ?

Saat ini para dokter di Newyork sedang melakukan studi kontroversial untuk memahami laporan dari beberapa pasien tentang pengalaman perjalanan mereka selama kematian.

Setiap orang mungkin telah banyak mendengar berita tentang seseorang yang flat lining (mati suri) kemudian dihidupkan kembali, kemudian mengingat kembali ingatan mengenai pengalaman mati sesaat tersebut.


Apa maksud dari cerita ini?


Sekelompok dokter dan peneliti AWARE (Awareness Selama Resuscitation) studi sedang memahami dan mempelajari mengapa hal ini bisa terjadi dan bagaimana hal itu dapat diterapkan untuk masa depan praktik resusitasi.


Kembali mengingat dengan salah satu cerita yang paling terkenal dari pendeta Baptis Don Piper. Waktu itu dia sedang mengendarai Ford Escort kemudian tiba-tiba sebuah truk beroda 16 menabrak mobilnya itu. "Aku sudah tewas seketika," kata Piper. "Saya sepetri dipukul-pukul, dihancurkan oleh atap mobil yang ambruk, roda kemudi saya ada di dada dan dasbor runtuh di kedua kakiku."


Ketika paramedis datang, mereka tidak mampu meyadarkan dia dan diapun ditempatkan di terpal sampai para medis datang. Kemudian seorang teman pastor yang ada di sana mulai berdoa di atas tubuh Piper.


Piper tidak sadarkan diri selama 90 menit, tapi benar-benar seperti ada di surga, di mana ia melihat Pearly Gates. Setelah kejadian itu Piper kemudian menulis sebuah buku "90 Menit di Surga", yang menggambarkan pengalaman dan apa yang ia pelajari pada waktu itu.


Para dokter telah mampu menjelaskan mengapa orang mengalami ketidaksadaran pada kematian sementara itu. Tetapi Dr Sam Parnia, percaya bahwa mereka menawarkan banyak wawasan tentang apa yang terjadi pada otak dan kesadaran selama kematian.

Parnia juga menjelaskan, "Dengan terus meningkatkan penemuan-penemuan, kita akan bisa membawa lebih banyak orang kembali hidup dari kematian klinik."


• Okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar